Aplikasi Perkantoran – VideoText
Aplikasai perkantoran adalah sebuah perangkat lunak yang
diperuntukkan khusus untuk pekerjaan di kantor supaya mempermudah pekerjaan dan
meningkatkan kinerja perusahaan. Komponen-komponennya umumnya didistribusikan
bersamaan, memiliki antarmuka pengguna yang konsisten dan dapat berinteraksi
satu sama lain. Kebanyakan aplikasi perkantoran terdiri dari sedikitnya sebuah
pengolah kata dan sebuah lembar kerja. Sebagai tambahan, paket dapat terdiri
dari sebuah program presentasi, peralatan basis data, paket grafis dan
peralatan komunikasi. Sebuah paket perkantoran juga dapat memiliki sebuah klien
surat elektronik dan manejer informasi pribadi atau paket groupware. Salah satu
contoh aplikasi perkantoran adalah video text.
Video text adalah penggunaan computer untuk tujuan memberikan materi tampilan tekstual pada layar CRT. Materi tekstual biasanya berbentuk materi naratif atau tabulasi dan disimpan dalam penyimpanan sekunder pada computer. Video teks ini memungkinkan setiap individu untuk meminta kerangka informasi dari komputer pusat melalui telepon atau kabel, untuk ditampilkan pada layar berupa tampilan video.
layar ATM - contoh videotext |
Videotex dalam definisi yang lebih luas dapat digunakan untuk mengacu pada setiap layanan tersebut, termasuk internet, sistem papan buletin,penyedia layanan online , dan bahkan kedatangan / keberangkatan menampilkan di bandara. Penggunaan ini tidak lagi umum.
Untuk menyediakan informasi dalam bentuk videotext, terdapat tiga sumber utama bahannya, yaitu :
- Menciptakan file videotext pada komputernya sendiri.
- Berlangganan jasa videotext, yang memungkinkan pemakai untuk mengakses file videotext yang disediakan oleh jasa tersebut.
- Memperoleh akses ke file videotext dari perusahaan lain.
Sejarah dan Perkembangan Video Text
Videoteks dikembangkan oleh Sam Fedida beserta
rekan-rekannya di British Telecommunications Research Laboratories pada tahun
1971. Motivasi pengembangan teknologi yang mulai diujicobakan pada 1976 ini
adalah untuk memberi kemudahan bagi masyarakat. Yakni melalui peningkatan
penggunaan telepon, kebutuhan pelayanan informasi yang interaktif, dan
sebagainya. Selanjutnya, videoteks berkembang semakin pesat dengan rentang
pengguna yang luas, dari rumah tangga hingga perusahaan atau kantor-kantor
besar. Perkembangan videoteks pada tahun 80-an dimulai dengan lahirnya empat
sistem videoteks yang masing-masing saling tidak kompatibel. Tentunya, keempat
videoteks yang dikembangkan di negara-negara yang berbeda ini masing-masing
bertujuan memenangkan pasar dengan dukungan dana yang sangat besar dari
pemerintah. Keempat videoteks tersebut adalah :
- PRESTEL
Prestel |
- ANTIOPE
Diciptakan oleh badan penyiaran dan pos Perancis. Pada tahun
1986, lebih dari 2000 provider informasi dan jasa yang telah tergabung dalam
terminal videoteks, meliputi 150 pelayanan media, 150 pelayanan finansial dan
bank, 150 pedagang retail, dan sisanya tersebar dalam bidang pariwisata, pendidikan,
pelayanan pemerintah, pertanian, kesehatan, transportasi, asuransi, dan
industri.
- TELIDON
Telidon berasal dari bahasa Yunani, Tele (jauh) dan Idon (melihat). telidon adalah videoteks yang dikembangkan oleh Canadian Communications Research Center (CRC) selama 1970 an dan awal 1980-an. CRC menyebut Telidon sebagai sistem Generasi Kedua yang menawarkan peningkatan kinerja, grafis 2D, dukungan multi bahasa, dan sejumlah pilihan interaktivitas yang berbeda didukung pada berbagai hardware. Dengan fitur tambahan yang ditambahkan oleh AT & T Korporasi, Telidon menjadi dasar untuk NAPLPS standar.
telidon |
- CAPTAIN
Diluncurkan oleh Jepang pada tahun 1980.
Kelebihan
Videotext
- Videoteks memiliki kemampuan yang lebih baik termasuk dalam kecepatan menangkap informasi
- Menyediakan konten interaktif dan menampilkannya di televisi, biasanya menggunakan modem untuk mengirim data di kedua arah.
- Ada komunikasi dua arah
Kekurangan
Videotext
- Menyajikan informasi dalam jumlah halaman yang terbatas, tergantung pada kapasitas memori komputer pusat.
- Jumlah informasi yang dapat dimuat dalam satu halaman tampilan juga sangat terbatas, yakni sekitar seratus kata atau setara dengan jumlah materi grafis.
- Penggunaan videoteks menyedot biaya yang besar
sumber :
http://translate.google.com/translate?hl=id&sl=en&u=http://en.wikipedia.org/wiki/Telidon&prev=/search%3Fq%3Dtelidon%26client%3Dopera%26hs%3Dq9f
0 comments:
Post a Comment